Kegiatan Modul Nusantara dosen Program Studi Gizi

BANDUNG-Dosen Program Studi Gizi bernama Hurry Mega Insani, S. Pd., M. Si dan Ayu Mutiara Santanu APT., M. K. M mengikuti kegiatan Program Mahasiswa Merdeka yaitu Modul Nusantara dengan lolos menjadi Dosen Pengampu Modul Nusantara di PMM 3 yang diadakan sejak September 2023 hingga Desember 2023.

Program ini terbagi kedalam 4 jenis kegiatan yakni Kebhinekaan, Refleksi, Inspirasi dan Kontribusi Sosial. Pada kegiatan kebhinekaan, mahasiswa diajak berkeliling ke tempat-tempat budaya, bersejarah dan alam Bandung sesuai dengan tujuan dan capaian masing-masing dosen sedangkan pada kegiatan refleksi, mahasiswa diajak untuk mengingat kembali kegiatan kebhinekaan yang sudah dilakukan. Kegiatan inspirasi menuntut mahasiswa untuk bisa fokus pada pembicara yang akan membicarakan berbagai hal. Sera yang menjadi kegiatan puncak yakni kegiatan kontribusi sosial dimana mahasiswa akan melakukan pembinaan dan kegiatan sosial pada masyarakat.

Kegiatan-kegiatan tersebut menjadi salah satu kegiatan Kampus Merdeka yang diselenggarakan oleh Kementrian Pendidikan dan Budaya serta Universitas-Universitas. Kegiatan ini menjadi cara tepat untuk menunjukkan perbedaan budaya dan menanamkan nilai pancasila dalam diri mahasiswa.

Penulis: AdminGizi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *